Asesmen Nasional, SMPIT Darussalam 01 Batam Mohon Do’a Restu

Asesmen nasional adalah salah satu tolok ukur yang dipakai oleh pemerintah untuk melakukan penilaian terhadap sekolah. Adapun yang dinilai adalah kompetensi siswa dalam hal literasi, numerasi, survey karakter dan survey lingkungan belajar. Sebanyak 50 siswa kelas delapan SMPIT Darussalam 01 Batam menjadi peserta asesmen tahun ini yang terdiri dari 45 peserta utama dan 5 peserta cadangan.
Asesmen dilaksanakan dua hari yakni tanggal 4 – 5 Oktober 2021.

Berbagai persiapan dilakukan untuk memperoleh hasil yang baik, diantaranya sosialisasi kegiatan asesmen kepada orang tua/wali murid, penyiapan sarana yang digunakan seperti penyediaan komputer, laptop, jaringan internet dan listrik yang memadai. Hal ini dilakukan karena asesmen ini dilaksanakan secara online.

Selain persiapan sarana SMPIT Darussalam 01 Batam juga menyiapkan semua siswa kelas delapan dalam hal peningkatan kemampuan literasi dan numerasi, diantaranya dengan menjalin kerjasama dengan salah satu konsultan pendidikan, penyediaan buku Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), pemantapan dan try out. Hal ini semata mata dilakukan untuk membekali siswa agar dapat menjawab soal asesmen dengan benar.

Harapan kami semoga asesmen ini berjalan dengan lancar dan mendapatkan hasil yang terbaik. Aamiin

Share Postingan Ini Jika Bermanfaat :

2 thoughts on “Asesmen Nasional, SMPIT Darussalam 01 Batam Mohon Do’a Restu”

  1. “Allaahumma Laa Sahla Illaa Maa Ja’altahu Sahlan Wa Anta Taj’alul Hazna Idzaa Syi’ta Sahlan”. Artinya: “Ya Allah! Tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah. Sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top