Kamabigus SMKIT Darussalam Lantik Bantara dan Laksana Pramuka Otto Iskandar Dinata dan Nyi Ageng Serang
Pramuka ambalan Otto Iskandar Dinata dan Nyi Ageng Serang yang berpangkalan di SMKIT Darussalam Boarding School 01 Batam menggelar upacara pelantikan Pramuka Penegak Bantara dan Laksana, Senin (20/11/2023) malam di Bumi Perkemahan Wanawisata Bukit Senimba Kota Batam. Kegiatan pelantikan tersebut bersamaan dengan agenda perkemahan penegak yang melibatkan 147 Penegak. Perkemahan dilaksanakan tanggal 20-22 November 2023. …